Google Doodle: Tim Desainer Di Balik Logo Kreatif Google

ADS HERE... ADS HERE...
Google Doodle: Tim Desainer Di Balik Logo Kreatif Google - Google Doodle merupakan suatu program penghargaan atau peringatan dari Google untuk memperingati suatu peristiwa atau tokoh yang mempunyai kontribusi dalam sejarah manusia. Google Doodle tampil dalam bentuk logo-logo kreatif Google yang dimodifikasi sedemikian rupa dan Google Doodle atau logo kreatif Google ini ditampilkan pada saat ada peringatan atau event tertentu pada setiap negara yang support Google.

Google Doodle: Tim Desainer Di Balik Logo Google

Google Doodle atau logo Google dilihat oleh ratusan juta orang. Namun, tahukah kita siapa tim desainer di balik Google Doodle?

Google Doodle hadir pada tahun 1998 dimulai dari sebuah desain sederhana, yang sekarang telah berkembang menjadi sebuah disaign yang rumit namun sesuai dengan peristiwa atau tokoh yang diperingati.

Hingga sekarang, ada lebih dari 1000 logo atau karya seni yang menghiasi Google Doodle. Karya tersebut menggambarkan berbagai peristiwa terkenal maupun kurang terkenal, yang terkadang juga membuat gambar sebagai penghormatan terhadap acara atau tokoh yang banyak orang tidak mengenalnya.

Di even akbar Olimpiade 2012 yang dilaksanakan di London, sepertinya telah memberikan inspirasi bagi tim desaigner Google Doodle yang dijuluki 'Doodlers' ini membuat logo Google Doodle berganti hampir setiap harinya.

Dirilis BBC (12/08/2012), Setiap desain baru Google Doodle akan menjadi bahan berita baru di berbagai media. Pemilihan Google Doodle selalu merupakan peristiwa penting yang dinilai dapat sedikit membuang kebosanan di antara pekerja dengan rutinitas kantor sehari-hari.

Lantas siapa sebenarnya Tim Desainer Di Balik Google Doodle atau Logo Google? Semua desain diciptakan oleh segelintir "doodlers", termasuk Ryan Germick dan Jennifer Hom, yang duduk di kantor kecil di California. Merekalah yang memimpin tim dibalik desain Google Doodle. Gagasan dan karya Google Doodle ini telah dan akan dilihat jutaan orang setiap Google doodle ditampilkan.

"Otak manusia tidak dibangun untuk memahami bagaimana ratusan juta orang menafsirkan sesuatu. Bagi saya itu lebih tentang melihat apakah saya bisa membuat tertawa rekan saya, atau belajar teknik baru.. Kemudian saya sudah melakukan pekerjaan saya", kata Ryan Germick.

Desainer lain yang juga turut andil terhadap Google Doodle adalah Dennis Hwang, tapi dia telah pindah ke hal-hal lain.

Itulah sekilas share Google Doodle: Tim Desainer Di Balik Logo Kreatif Google, untuk lebih lengkap dapat melihatnya di sini atau di sini. Semoga bermanfaat.
ADS HERE... ADS HERE
ADS HERE...
Jika ini bermanfaat, dukung Pelitedabo menggunakan tombol di atas untuk berbagi dan mengirimkan artikel ke seluruh teman-teman anda di Twitter, Facebook, Lainnya... Kritik dan Saran dapat disampaikan melalui kolom komentar, Terima Kasih... !

0 komentar :

Posting Komentar

Kunci untuk memberi dengan efektif adalah selalu terbuka untuk menerima
Terima kasih untuk komentar (sopan dan menyejukkan) yang disampaikan.
Komentar menggunakan cara Spam, SARA dan LINK AKTIF dengan segala maaf akan dihapus.

ADS HERE...

 
Copyright 2010 | Designed by Trucks , in collaboration with MW3 , Broadway Tickets , and Distubed Tour | Modified by rendratwa